Diskominfo Gelar Bimtek untuk Tingkatkan Keamanan Siber pada Komputer Kerja

Diskominfo Gelar Bimtek untuk Tingkatkan Keamanan Siber pada Komputer Kerja

TANGERANG (intangerang.com) – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Tangerang terus berupaya meningkatkan kapasitas pranata komputer dan operator agar mampu meningkatkan proteksi keamanan siber pada komputer kerja setiap perangkat daerah.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat meningkatkan peran aktif dan kapasitas semua pihak, sehingga nantinya dapat meningkatkan proteksi keamanan komputer kerja yang lebih signifikan,” ujar Kepala Bidang Infrastruktur Teknologi Informasi dan Komunikasi pada Diskominfo Kabupaten Tangerang, Yunita Nurlaila.

Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan menggelar Bimbingan Teknis Peningkatan Keamanan Terhadap Serangan pada Komputer Kerja kepada para pejabat penghubung dan pranata komputer di tiap perangkat daerah. Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel The Jayakarta Anyer, selama 3 hari pada 25-27 September 2023.

Yunita menuturkan diperlukannya upaya meningkatkan kesadaran tentang berbagai ancaman keamanan siber yang ada dan pentingnya melindungi komputer kerja dari berbagai insiden, karena dengan kemajuan teknologi juga datang risiko yang semakin kompleks dan serius, seperti serangan malware, peretasan, dan ancaman siber lainnya.

“Oleh karena itu, kita perlu mengadopsi pendekatan yang komprehensif dalam meningkatkan keamanan komputer kerja. Hal ini termasuk pembaruan perangkat lunak secara berkala, pelatihan keamanan, monitoring sistem yang ketat, dan perencanaan pemulihan bencana yang solid,” katanya.

Diketahui, kegiatan ini mendatangkan sejumlah narasumber seperti Richy Hendra, Digit Oktavianto, dan Solihin yang merupakan praktisi keamanan siber yang telah memiliki sertifikasi pada bidang keamanan siber.

Sementara itu, Richy Hendra selaku narasumber, mengatakan perlunya dilakukan sejumlah langkah preventif dalam mengantisipasi ancaman siber pada komputer kerja. Salah satunya dengan meningkatkan awareness para peserta sebagai langkah awal.

“Langkah pertama, tentu pentingnya untuk meningkatkan awareness dan education tentang ancaman siber itu sendiri. Hal ini merupakan salah satu langkah untuk meningkatkan proteksi siber di lingkup Pemkab Tangerang,” tuturnya. (Mel/Red)

Penulis

Pos terkait