Apresiasi Guru, KCD Berikan Awards

GURU PENGGERAK: Kepala KCD Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten wilayah Kabupaten Tangerang, Mochamad Bayuni (kanan), memberikan KCD Awards 2021, kategori Pengajar Praktik Guru Penggerak.

CURUG INtangerang—Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten wilayah Kabupaten Tangerang, tidak henti-hentinya melakukan inovasi dan menyajikan event yang terbaik untuk para siswa, guru, kepala sekolah, tenaga kependidikan dan juga pengawas. Kondisi pandemi nampaknya tidak membuat para stakeholder KCD Wilayah Kabupaten Tangerang berhenti di tempat, keadaan ini justru membuat mereka semakin semangat dalam memberikan pelayanan pendidikan.

Kepala KCD Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten wilayah Kabupaten Tangerang, Mochamad Bayuni menuturkan,  KCD Awards 2021 yang baru pertama kali digagas, tidak lain adalah sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan bagi para insan pendidikan yang mampu memberikan prestasi dan inspirasinya.

Bacaan Lainnya

“Penghargaan tidak hanya kita berikan kepada insan pendidikan. Awards juga kita berikan kepada mitra kerjasama KCD, seperti Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Tangerang dan juga Disporabudpar Kabupaten Tanagerang,” terang Bayuni.

Menurut Bayuni, apresiasi ini diberikan dalam rangka untuk memotivasi semua insan pendidikan. Tujuannya, agar sekolah di Kabupaten Tangerang terus meraih prestasi. (mas)

Pos terkait